Kamis, 15 Juni 2023. Kepala Sekolah SMP IT AL-IKHWAN Bapak Ratim, S.Pd. tampak sedang memberikan medali kepada salah satu Peserta Didik yang di Wisuda Pada Tahun Pelajaran 2022/2023.
Sebanyak 28 ( dua puluh delapan ) Peserta Didik mengikuti Acara Wisuda ini, kegiatan berjalan dengan sangat khidmat dan berurai airmata, disela pemberian medali kepada para Peserta Didik Kepala Sekolah pun menyampaikan permohonan maaf atas segala kekurangan dalam mendidik dan memberikan motivasi kepada seluruh Peserta Didik dan Orangtua/wali Peserta Didik yang hadir pada acara tersebut agar jangan memutus tali silaturahmi meskipun secara waktu dan tempat sudah berpisah.

Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Ketua, Pembina Yayasan Al-Ikhwan Ciwulan, Komite, dan Kepala Desa Ciwulan yang tak ketinggalan memberikan Apresiasi atas keberhasilan SMP IT AL-IKHWAN yang telah meluluskan Angkatan ke-3 Pada Tahun Pelajaran 2022/2023.

Dokumentasi kegiatan berupa vidio bisa kunjungi Channel Youtube SMP IT AL-IKHWAN